Kisah Sukses Ovan Kurniadi Menjadi Streamer di Facebook

Facebook-Gaming
Saat ini di dunia yang teknologinya yang jauh berkembang. Dengan berkembangnya teknologi dan munculnya pekerjaan-pekerjaan baru seperti Blogger, YouTuber, Influencer, Streamer dan masih banyak pekerjaan lain di dunia maya. Dari sekian banyak orang yang bisa diterima di sebuah perusahaan, atau jadi PNS. Ada beberapa orang yang malah keluar dari pekerjaannya dan malah mengambil pekerjaan di dunia maya.

Saya bertanya ke salah satu streamer yang saat ini sudah cukup terkenal. Ia adalah AK Gaming. Saya bertanya beberapa hal seperti bagaimana awal mula ia memutuskan menjadi seorang Streamer.
Ovan-Kurniadi
Ovan Kurniadi sebelumnya adalah pekerja kantoran dengan gaji 3 juta perbulannya. Dengan waktu kerja mulai jam 7 pagi sampai jam 5 sore. Dan ketika saya tanya, ternyata ia tidak suka kerja kantoran.

Kemudian ia tau bahwa ternyata jadi streamer itu digaji. Seperti misalnya Cube TV dan Nimo TV. Setelah tau itu. Ovan Kurniadi memutuskan untuk keluar dari pekerjaannya lalu mengajukan permohonan di Nimo TV namun ternyata ditolak. Lalu ia mencoba beralih ke Facebook karena di Facebook tanpa perlu permohonan.

Yang keren adalah semua keluarganya men-support dia dan ketika saya tanya "Bagaimana kalo gagal ?" ia menjawab "Kalau gagal urusan belakangan, yang penting kita usaha dulu".

Dengan niatan untuk mengangkat derajat keluarga Hanya bermodalkan PC orang tua dan membeli facecam ia memulai karirnya menjadi Streamer di bulan Desember 2018.

Ovan Kurniadi live setiap hari antara jam 5 - 6 sampai selesai. Ia menjalani kehidupan sebagai streamer kurang lebih 2 bulan dan ia dalam dua bulan itu ia sudah mendapatkan follower. Walaupun masih dibawah 2000 pengikut.

Sampai akhirnya AK Gaming di kontak oleh Facebook untuk menjadi Kreator Video Game. Setelah resmi diakui dan digaji oleh Facebook. AK Gaming di setiap akhir live ia mengadakan giveaway skin yang diacak melalui komentar.
AK-Gaming
Saat ini AK Gaming sudah memiliki lebih dari 100 Ribu Pengikut dan penghasilan dia berkisar antara 10 sampai 100 juta perbulannya. Betapa jauhnya selisihnya jika dibandingkan ketika ia masih menjadi pegawai kantoran. Itu masih belum termasuk jam kerjanya karena tentu jadi streamer jam kerjanya lebih pendek daripada pegawai kantoran. Dan tentunya masih banyak hal positif yang didapat.

Ketika masih menjadi pegawai, ia mendapatkan gaji 3 juta perbulan, namun sekarang setidaknya ia mendapatkan 10 juta perbulan.

Jadi apa poin yang bisa kita petik di pengalaman Bang Ovan Kurniadi tersebut.

#1. Jangan Takut Gagal
Ketika mau memulai sesuatu jangan takut gagal. Seperti kata bang ovan "Kalau gagal urusan belakangan, yang penting kita usaha dulu". Walaupun nantinya kita akan gagal, setidaknya kita gagal saat sudah ada disana bukan disini kita belum mencoba.

#2. Kerja Keras
Jika sudah memilih jalan yang dimau. Lakuin dengan niat jangan setengah-setengah. Ketika Bang Ovan memilih untuk jadi Streamer. Ia live setiap hari, dan gak ada bosan-bosannya selalu membuka pembicaraan dengan para fansnya. Kerja keras berlaku untuk semua pekerjaan ya, termasuk jadi Blogger ataupun YouTuber. Tanpa kerja keras maka tidak akan ada hasilnya.

#3. Sabar
Ketika sudah berusaha keras maka Anda tinggal menyerahkan semuanya kepada yang diatas. Bang Ovan ketika memulai menjadi streamer. Masih memerlukan waktu dua bulan untuk bisa menghasilkan. Termasuk saya juga sebagai Blogger. Saya mulai belajar tentang Blog sudah dari tahun 2016 namun saat ini saya baru tau sistemnya dan akhirnya bisa menjadi publisher Google Adsense dan menghasilkan uang disana.

Semuanya butuh proses, jadi nikmati semua proses itu. Apalagi ketika Anda berniat bekerja di dunia maya ini, karena jika Anda tidak menikmati proses tersebut, maka Anda akan lebih cepat untuk menyerah.

Jangan Lupa Like dan Follow Fanspage AK Gaming Disini dan ikuti juga sosial media Ovan Kurniadi Disini. Semoga Bermanfaat dan Terima Kasih.

Comments